Foto JPO di Jalan Pemuda No. 92 Kota Surabaya (21/03/2020) |
Baca juga : Bermain dan Berolah Raga di Bawah Jembatan Suramadu
Kini, sejumlah JPO di kota Surabaya benar-benar telah difasilitasi dengan lift. Lift yang beroperasi dari jam 6- 8 malam itu mempermudah seluruh pejalan kaki saat melakukan penyeberangan di jalan protokol khususnya bagi para lansia, disabilitas, dan ibu hamil.
Melansir dari laman infosurabaya.id, sejumlah JPO yang dilengkapi lift berada di beberapa lokasi antaran lain adalah di Jalan Pemuda, Basuki Rahmat, Jalan Prof. Dr. Mustopo, Jalan Banyu Urip, Jalan A Yani, dan Jalan Gubernur Suryo.
Berdasarkan Pengalaman menyeberangi Jembatan Penyeberangan Orang di Jalan Pemuda Surabaya (23/02/2020), terlihat lift tersebut sangat bagus. Banyak orang yang menggunakan JPO ini dengan berbagai tujuan misalnya dari atau ke WTC Surabaya, Surabaya Plaza, dan Monumen Kapal Selam.
Keberadaan lift di JPO di Jalan Pemuda membuat banyak orang senang karena memudahkan para pejalan kaki tanpa harus merasakan lelah menaiki tangga. “JPO ini sangat membantu para pejalan kaki,”. ucap ihsan, salah satu karyawan di gedung Sinarmas Land Plaza.
“ Adanya lift JPO ini memudahkan saya mencari tempat makan misalnya ke Plaza Surabaya dan sekitarnya,” tambahnya.
Untuk menjaga kenyamanan bersama, sudah seharusnnya kita mematuhi peraturan sesuai informasi yang tertempel di area lift. Kita harus tetap menjaga kebersihan lift, menjaga sikap sopan santun di dalam lift, dan menghindari mengangkat barang berat seperti barang jualan dan sepeda.
Aktifitas penyeberang disana selalu dalam pantauan dan pengawasan. Selain CCTV, petugas dari Pemkot Surabaya selalu berjaga guna memberi pelayanan ataupun arahan terhadap para penyeberang. Sehingga, kita tidak perlu sungkan bertanya terkait informasi yang dibutuhkan.
Alhamdulillah, semoga surabaya terus semakin maju
ReplyDeleteAmiiin
Delete