Masker Sering Merosot Saat Memakai Helm |
Memakai masker saat berkendara telah lazim kita jumpai, tidak hanya di area umum saja namun juga saat berkendara. Terlebih pada masa pandemi semua lapisan masyarakat diwajibkan memakai masker saat beraktivitas di luar rumah.
Momen mengesalkan, masker sering merosot saat memakai helm
Tahukah Anda bahwa biasanya terjadi suatu momen yang cukup ngeseli bagi pengendara motor saat memakai masker dan helm. Kejadian macam ini sering kali saya alami beberapa waktu terakhir, pada Rabu (17/08/21).
Mungkin, kejadian masker sering merosot saat memakai helm pernah terjadi kepada Anda bukan? Rasanya, pasti ngeseli karena harus membuka dan memasang kembali helm kita saat berkendara.
Ini saya bercerita sesuai pengalaman. Ada satu momen ketika saya memakai masker dan kemudian memakai helm. Itu sering kali masker yang saya pakai lepas begitu saja, bahkan tidak hanya sisi sebelah kanan atau kiri saja namun juga terkadang lepas dua sisi sekaligus.
Akibatnya, saya merasakan ilfil atau pun rasa yang bisa menimbulkan rasa kesal. Kesal di sini bukan pada seseorang, namun lebih kepada keadaan yang sebaiknya tidak boleh sering terjadi.
Ciri-ciri daun telinga , benarkah bisa menekuk?
Sebelum membahas lebih lanjut, mari kita gambarkan bagaimana bisa masker yang kita pakai itu merosot. Ketika kita memakai masker kemudian kita memakai helm daun telinga kita itu tanpa disadari menekuk diri di sebabkan daun telinga lentur telebih juka ada gesekan dari luar.
Melansir dari laman gurupendidikan.co.id, daun telinga yang kita miliki bersifat lentur. Itu disebabkan karena daun telinga tersusun atas tulang rawan elastis di mana di dalamnya terdapat sel kondrosit yang dapat menghasilkan matriks, baik itu kolagen dan serat elastis.
Makanya, ketika masker telah terpasang dan lanjut memakai helm ada peristiwa gesekan dari helm terhadap daun telinga yang telah terpasang cantelan masker. Akibatnya, daun telinga menekuk dan centelan masker pun bisa merosot dengan mudahnya.
Maka saat Anda memakai masker rumah sakit yang biasanya berwarna hijau dan atau sejenisnya, silahkan give awareness saat memakai helm. Masker yang telah dipasang itu usahakan tidak merosot. Silahkan berhati-hati saat mulai memakai helm sampai helm tersebut benar-benar terpasang dan tanpa ada peristiwa masker merosot.
Berbeda dengan masker yang juga biasanya kita pakai misalnya masker berupa kain yang notabene kita perlu mengikat saat menggunakan masker tersebut. Asal ikatan itu kuat, maka kemungkinan masker merosot akan jarang terjadi.
Tipsnya Umum Agar Masker Tidak Merosot Saat Memakai Helm
1. Pakai masker terlebih dahulu dengan benar
2. Ketika saat memasukkan helm ke kepala kita, maka usahakan pelan-pelan
3. Dahulukan sebelah kanan atau sebelah kiri masuk ke helm untuk mencari ruang menghindari masker merosot saat memakai helm
4. Pastikan saat helm terpakai, masker kita tidak merosot. Jika merosot maka lakukan kembali sampai terpakai sempurna
5. Jika telah terpasang sempurna, maka silahkan lanjutkan berkendara. Buang masker jika telah dipakai atau mencucinya jika memungkinkan. Pastikan selalu masker yang kita pakai selalu keadaan bersih.
Demikian sedikit cerita, sharing, dan tips agar masker yang kita pakai tidak merosot saat memakai helm. Semoga bermanfaat.
No comments:
Post a Comment
Silahkan berkomentar...