Intip Jejak Mobil Bung Tomo di Surabaya |
Beberapa waktu lalu, menceritakan sekilas seputar monumen damkar samping gedung Siola Surabaya. Kali ini masih seputar kendaraan dimana terdapat jejak mobil Bung Tomo yang dipajang di areal Monumen Tugu Pahlawan Surabaya.
Lokasinya cukup strategis, khususnya bagi para wisatawan lokal maupun mancanegara. ibarat kata, “Sekali mendayung, 2 3 pulau terlampaui,” dimana dalam hal ini terdapat beberapa obyek wisata bisa dikunjungi di 1 areal yang sama seperti Monumen Tugu Pahlawan, Museum 10 Nopember, dan termasuk mobil Opel peninggalan Bung Tomo ini.
Siapa yang tidak tahu tentang sosok Bung Tomo ini? Anda pasti tahu bukan. Yeah, Bung Tomo merupakan salah satu dari sekian banyak para pejuang. Beliau sangat terkenal sebagai salah satu panutan, terutama pada peristiwa pertempuran 10 Nopember tahun 1945 mampu membakar semangat juang khusunya Arek-Arek Suroboyo.
Untuk mengenang jasa-jasa Bung Tomo tersebut, bisa kita mempelajari lebih dalam sejarahnya termasuk benda-benda peninggalan Bung Tomo berupa mobil Opel tersebut.
Akhir-akhir ini atau 2 tahun belakangan, untuk dapat masuk di areal Monumen Tugu Pahlawan terbilang sulit, pasalnya obyek wisata yang satu ini ditutup mengingt pandemi Covid-19 belum selesai. Jadi tidak diperkenankan ada pengunjung kecuali untuk kepentingan tertentu.
Saya baru bisa mengunjungi jejak mobil Bung Tomo di Surabaya setelah tahu bahwa wisata Tugu Pahlawan telah dibuka secara resmi pada Sabtu (12/02/22). Saya pun kembali mengunjungi wisata obyek wisata Tugu Pahlawan sekaligus mobil yang sejarahnya didatangkan dari rumah Bung Tomo di jalan Ijen, Malang.
Sampai saya berkunjung ke sekian kalinya, kondisi mobil masih sama seperti dulu-dulunya. Kita masih bisa melihat bentuk mobil dengan jelas. Tidak ada relokasi mobil mengingat mobil tersebut merupakan bagian dari benda koleksi Museum 10 Nopember Surabaya.
Tempatnya diatur sedemikian rupa. Monumen berada di bawah bangunan layaknya pendapa, aman dari hujan dan dan terik sinar matahari, khususnya pada siang hari.
Melansir dari laman kompasiana.com, mobil kuno bekas milik Bung Tomo tersebut keluaran tahun 1950-an. Mobil tersebut berjenis Opel Kapitan dengan Nopol N 1708. Pada masanya, kendaraan tersebut termasuk kendaraan elit pd masanya mengingat juga produksi Jerman.
Deskripsi lain terkait jejak mobil Bung Tomo di Surabaya adalah mobil berwarna gelap, mesin 2,5 liter 6 silinder, dan kecepatan mobil bisa mencapi 140 km/jam. Mobil tersebut berada di kota Surabaya pada
tahun 2010-an setelah dihibahkan langsung oleh putra Bung Tomo, Bambang Sulistomo kepada Pemkot Surabaya.
Anda yang ingin berkunjung ke jejak mobil Bung Tomo di Surabaya, bisa langsung datang ke lokasi. Pastikan saat berkunjung tidak sampai merusak agar supaya generasi penerus kita tetap bisa mempelajari dan tetap bisa mengenang jasa-jasa Bung Tomo semasa hidupnya, termasuk benda peninggalan berupa mobil Opel tersebut.
No comments:
Post a Comment
Silahkan berkomentar...